Senin, 01 Juli 2013

SENJA NAN SURAM


SENJA NAN SURAM

Ketika cinta tiada termiliki
Hanya sayatan belati
Yang menggores hari
Menjadi suram tiada lentera diri

Meski terseret dalam emosi
Jadikanlah tongkat yang pasti
Bahwa kita mampu bangkit lagi
Dengan sisa-sisa hati

Andaikan senja tiada cahaya
Muram beraraknya mega
Di sana ada keteduhan jiwa
Tiada selamanya cinta berakhir kecewa.

Karya : Umi Zaimah
Fp : Coretan Tinta Dewi ( D E W I ) 

SAYANG


SAYANG
Sayang mulai sekarang
Aku belajar tenang
Saat engkau begitu jauh
Saat lenganmu tak bisa ku sentuh

Sayang
Trima kasih atas bimbinganmu kali ini
Sebagaimanapun kita berada
Ikatan kita tiada sirna

Sayang
Cinta yang kita jalin bersama
Sungguh indah di kedalaman rasa
Hingga ku tak sanggup melupakanmu

Kali ini aku belajar sendiri
Dalam kepastianku ini
Kali ini aku akan kuat hadapi
Apapun yang akan terjadi.

Karya : Umi Zaimah
Fp : Coretan Tinta Dewi ( D E W I )

KIDUNG JIWAKU


KIDUNG JIWAKU
Di tengah malam nan sunyi
Aku teringat janji
Di manapun kita terbentang jarak
Cinta kita tetap berkibar berarak

Desah kidung jiwa menggema
Melagukan melodi cinta
Tiada kekuatan apapun tanpa RidhoNya
Hingga cinta tetaplah terjaga

Di kesunyian hati ini
Telah berbisik di semilir bayu
Tetapkanlah langkahmu
Dalam menggapai cita cintamu

Kidung jiwaku bersamamu
Dalam titian nafas rindu
Meski aral melintang tuk temu
Yakinkan jiwaku jiwamu tetap menyatu.

Karya : Umi Zaimah
FP : Coretan Tinta Dewi ( D E W I )

TAK TERPUNGKIRI


TAK KU PUNGKIRI

Tak ku pungkiri saat ini
Aku begitu kehilanganmu
Di saat aku butuh kehadiranmu
Di saat aku semakin lemah kaki

Ingin aku bersandar padamu
Namun pundakmu begitu jauh
Inginku sampaikan semua resah
Agar gundahku tak lagi menikamku

Namun
Tak ada kuasa tanganku ini
Hanya tangis doa mengiringi
Semoga kan berakhir perlahan lahan

Karya : Umi Zaimah
Fp : Coretan Tinta Dewi ( D E W I )