Kamis, 12 September 2013


DI DANAU INI

Saat ku kembali di sini
Saat kala dulu kita memadu janji
Terasa kini mengiris hati
Terbayang saat pertemuan kita di sini

Kau dendangkan lagu kenangan
Menghibur hati kala kesedihan
Namun kini hanya tinggal sebuah ukiran
Yang menghiasi dinding kenangan

Betapa ku merindukanmu
Saat kau kecup keningku
Betapa terngiang di telingaku
Saat kau bisikan I Love You
Hingga ku tak mampu berpaling darimu

Kau berikan sejuta keindahan
Kau berikan nyanyian Saat jiwa kehampaan
Hingga nada indah bergetar
Di sela detak nadi yang terdengar

Adakah kau mengenangku
Adakah terlintas bayangku di benakmu
Sungguh ku tak bisa lupakanmu
Walau kau tlah menghilang dari hidupku.

Karya : Umi Zaimah
Fp : Coretan Tinta Dewi ( D E W I )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar