Senin, 24 Juni 2013

DIAMKU MATA HATIKU
Cukup sudah kesekian kali
Kau slalu melukai perasaan ini
Tanpa ada peduli
Betapa hancurnya hati ini

Diam ku untuk menegurmu
Masihkah kau ingat padaku
Ataukah memang sengaja padaku
Untuk menduakan cintaku

Aku tlah lelah dengan sandiwaramu
Aku tlah terluka dalam cinta yang semu
Harapan bersamamu seindah samudra biru
Kini dilahap badai prasangkamu

Diamku adalah mata hatiku
Di mana akan meraba semua ketulusanmu
Dan ingatlah janji kita dulu
Takkan luntur walau raga tak bersamaku.
 
Karya : Umi Zaimah 
Fp : Coretan Tinta Dewi ( Linanda ) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar